Bedah kosmetik yang lebih dikenal masyarakat sebagai operasi plastik adalah prosedur bedah rekonstruktif dengan tujuan memperbaiki bentuk tubuh sesuai keinginan pasien. Operasi plastik umumnya dilakukan dengan motif mengubah penampilan menjadi lebih ideal dan meningkatkan kepercayaan diri. Prosedur ini kian populer, termasuk salah satu yang menjadi alasan seseorang berobat ke luar negeri.
Salah satu destinasi operasi plastik yang populer adalah Thailand. Berikut informasi selengkapnya terkait operasi plastik di Thailand.
Jenis Operasi Plastik yang Paling Diminati Orang Indonesia
Ada banyak prosedur bedah kosmetik. Mulai dari kepala hingga kaki, bermacam-macam prosedur yang bisa dilakukan untuk mengubah penampilan Anda. Dilihat dari beberapa aspek, ada kecenderungan orang Indonesia melakukan prosedur bedah kosmetik jenis-jenis tertentu. Paling banyak, prosedur yang dipilih adalah rhinoplasty (operasi hidung), blepharoplasty (operasi lipatan mata), face lift, pembesaran payudara, dan liposuction (sedot lemak).
1. Rhinoplasty
Rhinoplasty adalah prosedur bedah untuk mengubah bentuk hidung. Tujuan dilakukannya rhinoplasty adalah mengubah bentuk hidung atau membantu kelancaran pernapasan. Prosedur ini bisa dilakukan untuk menambah ukuran hidung (nose augmentation), mengecilkan ukuran hidung (nose reduction), mengubah bentuk hidung dan lubang hidung, atau mengubah sisi di antara bibir atas dan hidung.
Prosedur ini umumnya dilakukan dengan memotong tulang rawan untuk mengecilkan dan mengubah bentuk hidung. Sedangkan untuk menambah ukuran, bisa digunakan implan.
2. Blepharoplasty
Blepharoplasty secara umum adalah operasi pada kelopak dan kantong mata. Operasi lipatan mata termasuk sebagai upper blepharoplasty. Bedah kosmetik ini memang tergolong lebih sederhana, tetapi efeknya pada penampilan cukup dramatis.
Operasi lipatan mata bisa mengubah penampilan yang cukup signifikan terutama untuk mereka yang sebelumnya monolid, atau tidak memiliki lipatan pada kelopak mata. Adanya lipatan tambahan di kelopak mata akan memperbaiki bentuk mata menjadi lebih simetris. Mata pun tampak lebih lebar dan meningkatkan penampilan.
3. Face Lift
Facelift (rhytidectomy) adalah prosedur untuk membuat wajah tampak awet muda dengan mengencangkan kembali kulit wajah dan mengurangi lipatan di area pipi atau rahang. Prosedur ini juga bisa dilakukan untuk memperbaiki bentuk wajah karena pertambahan usia.
Pada face lift, kulit berlebih akan ditarik dan jaringan di bawahnya akan dibedah untuk penyesuaian bentuk wajah. Setelah itu kulit berlebih dibuang dan dijahit kembali.
4. Breast Augmentation
Breast augmentation adalah operasi plastik untuk menambah ukuran payudara, dengan menambahkan implan di bawah jaringan payudara atau otot dada. Tentunya penambahan implan sesuai ukuran yang telah didiskusikan dengan dokter.
5. Liposuction
Liposuction adalah prosedur dengan teknik penyedotan untuk menghilangkan lemak di berbagai area tubuh. Prosedur ini membantu untuk memperbaiki bentuk tubuh contohnya pada perut, pinggang, paha, bokong, lengan, dan sekitar leher. Perlu dipahami, walau kegunaannya untuk menghilangkan lemak, liposuction bukan metode menurunkan berat badan.
Dapatkan Layanan: Berobat ke Thailand
Alasan Banyak Orang Indonesia Operasi Plastik di Thailand
Secara umum, alasan seseorang melakukan prosedur bedah kosmetik adalah untuk meningkatkan kepercayaan diri dengan penampilan yang dirasa lebih ideal. Motivasi seseorang untuk melakukan operasi plastik antara lain:
- Merasa Lebih Nyaman, dengan penampilan baru yang ideal, seseorang bisa lebih menerima dan nyaman dengan diri sendiri
- Manfaat Kesehatan, bedah kosmetik juga memiliki manfaat kesehatan, misalnya pada prosedur breast reduction yang dapat mengurangi risiko nyeri punggung pada wanita. Selain itu operasi plastik memberikan dampak positif secara psikologis ketika seseorang memiliki penampilan baru yang ideal
- Meningkatkan Kepercayaan Diri, bedah kosmetik membantu mewujudkan penampilan impian, memperbaiki hal-hal yang membuat seseorang merasa tidak percaya diri
- Lebih Terjangkau, efek operasi plastik biasanya permanen dibandingkan menggunakan kosmetik. Untuk jangka panjang, prosedur bedah kosmetik bisa jadi lebih murah daripada berulang kali membeli makeup tertentu
Jika Anda hendak melakukan operasi plastik ke luar negeri, Thailand bisa menjadi negara pilihan. Mengapa Thailand banyak jadi pilihan pasien mancanegara untuk melakukan operasi plastik?
- Thailand terkenal sebagai negara yang memiliki prosedur bedah plastik terbaik dengan harga terjangkau
- Banyak rumah sakit besar memiliki klinik khusus bedah plastik sehingga pasien memiliki banyak pilihan
- Banyak dokter di Thailand mendapat pelatihan dan pendidikan di Eropa, sehingga mudah untuk berkomunikasi dengan bahasa Inggris
- Thailand banyak menerima pasien internasional, khususnya untuk prosedur bedah plastik
Rekomendasi Rumah Sakit Operasi Plastik Terbaik di Thailand
Ada banyak rumah sakit dan klinik operasi plastik terbaik di Thailand, rekomendasinya antara lain:
- Phuket Plastic Surgery Institute (Bangkok Siriroj Hospital)
- Kamol Cosmetic Hospital Bangkok
- Samitivej Sukhumvit Hospital
- Thonburi Bamrungmuang Hospital
- Yanhee Hospital
Baca Juga: Rekomendasi Rumah Sakit Operasi Plastik
Panduan dan Cara Operasi Plastik di Thailand
1. Ketahui Seputar Rumah Sakit dan Klinik
Karena prosedur dilakukan di luar negeri, Anda perlu mengetahui secara jelas tentang rumah sakit atau klinik tujuan. Pahami fasilitas yang disediakan, terutama terkait dengan prosedur yang Anda inginkan.
2. Menghubungi Rumah Sakit
Sebaiknya Anda menghubungi lebih dulu rumah sakit atau klinik sebelum berangkat. Pastikan jadwal pemeriksaan dan operasi tersedia, barulah Anda bisa mempersiapkan keberangkatan.
3. Berkonsultasi dengan Dokter
Seperti prosedur bedah pada umumnya, Anda akan berkonsultasi lebih dulu dengan dokter. Pada saat konsultasi, dokter akan menjelaskan prosedur operasi, perkiraan hasil, serta proses penyembuhan. Anda bisa menjelaskan hasil yang diinginkan dan mendiskusikan dengan dokter.
4. Melakukan Pemeriksaan
Setelah konsultasi, Anda akan diperiksa secara umum, termasuk pengambilan foto sebagai panduan prosedur. Jika hasil pemeriksaan bagus, Anda dianggap layak untuk menjalani operasi.
Persiapan Operasi Plastik di Thailand
Persiapan untuk melakukan operasi plastik di Thailand dilakukan sejak sebelum berangkat, yaitu:
- Mempersiapkan dokumen perjalanan luar negeri dan dokumen medis
- Persiapan biaya serta cara pembayaran, termasuk memastikan asuransi bisa digunakan jika Anda menggunakan asuransi
- Persiapan akomodasi
- Persiapan fisik dan mental, terutama biasanya dianjurkan berhenti merokok beberapa minggu sebelum prosedur untuk mempercepat proses pemulihan
Untuk Anda yang belum pernah melakukan perjalanan luar negeri dengan tujuan berobat, persiapan ini mungkin tampak rumit. Jika merasa kesulitan, Anda juga bisa berkonsultasi dengan jasa konsultan medis. Konsultan medis dapat membantu langkah-langkah berobat ke luar negeri, mulai dari informasi rumah sakit hingga persiapan-persiapan lainnya.
Estimasi Biaya Operasi Plastik di Thailand
Biaya prosedur di rumah sakit operasi plastik terbaik di Thailand beragam, tergantung jenis operasi yang dilakukan. Perkiraannya sebagai berikut:
Prosedur | Harga dalam THB | Harga dalam IDR |
Operasi lipatan mata | mulai dari THB 30.000 | 12,8 juta |
Operasi hidung | mulai dari THB 30.000 | 12,8 juta |
Operasi payudara | mulai dari THB 120.000 | 50 juta |
Liposuction | mulai dari THB 253.000 | 104 juta |
Face lift | mulai dari THB 240.000 | 98 juta |
* Metode operasi & biaya yang akurat hanya dapat ditentukan setelah melalui konsultasi dan diskusi dengan dokter.
Estimasi biaya di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan rumah sakit terkait. Konsultasikan terlebih dahulu mengenai prosedur dan biaya operasi plastik di Thailand bersama Konsultan Medis profesional Kavacare di nomor 0857 8000 8707. Dapatkan konsultasi gratis, perhitungan estimasi biaya, dan rekomendasi terbaik seputar operasi plastik di Thailand.
SUMBER:
- Cosmetic surgery. https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/cosmetic-surgery/about/pac-20385138 diakses 3 Agustus 2022
- Face-lift. https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/face-lift/about/pac-20394059 diakses 3 Agustus 2022
- Blepharoplasty. https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/blepharoplasty/about/pac-20385174 diakses 3 Agustus 2022
- Breast augmentation. https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/breast-augmentation/about/pac-20393178 diakses 3 Agustus 2022
- Liposuction. https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/liposuction/about/pac-20384586 diakses 3 Agustus 2022
- Why More People Are Getting Plastic Surgery. https://www.healthline.com/health-news/more-people-getting-plastic-surgery diakses 3 Agustus 2022
- 2 Jenis Bedah Plastik yang Paling Populer di Indonesia. https://www.liputan6.com/regional/read/4952969/2-jenis-bedah-plastik-yang-paling-populer-di-indonesia diakses 3 Agustus 2022
- Ini Operasi Plastik yang Paling Diminati di Indonesia. https://wolipop.detik.com/makeup-and-skincare/d-3467431/ini-operasi-plastik-yang-paling-diminati-di-indonesia diakses 3 Agustus 2022